10 Pantai Terindah di Indonesia versi KoperTraveler.Id

0
50
Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Terindah di Indonesia

Pantai Terindah di Indonesia versi Koper Traveler, karena memang, aku suka main ke pantai, jadi banyak kumpulan foto pantai di folder kartu memori. Dan ini aku munculin 10 Pantai Terindah, yang random aku pilih dan tersebar di seluruh penjuru Indonesia, yuk mulai disimak.

Pantai Bara, pantai ini berada di Desa Bira, Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba. Dulu pantai ini, punya keunikan, dimana ada pohon kelapa, yang biasa dijadikan ayunan oleh pengunjung, dengan tingkat kemiringan 45 derajat, tapi sayang nya, pohon tersebut sudah tumbang

Pantai Bara, merupakan pantai berpasir putih, yang diapit oleh tebing karang, dengan gradasi air laut yang berwarna biru. Akses untuk menuju pantai ini, sangatlah mudah, bisa dengan kendaraan bermotor. Ada beberapa penginapan di dekat pantai dan langsung bisa melihat matahari terbenam.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Bara di Kota Bulukumba

Pantai Parai Tenggiri, pantai ini berada di Desa Sinar Baru, Kecamatan Sungai Liat, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung. Merupakan salah satu pantai andalan di Kepulauan Bangka Belitung, dengan kontur tanah yang landai dan ombaknya tidak terlalu besar.

Keunikan Pantai Parai Tenggiri, selain memiliki hamparan pasir putih yang masih bersih, juga batu batu granit alami, yang berukuran cukup besar , sehingga menambah kesan eksotis pantai ini. Di sekitar pantai ini, juga tersedia fasilitas penginapan dan hotel berbintang, yang bisa jadi pilihan.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Parai Tenggiri di Pulau Bangka

Pantai Ora, pantai ini berada di sebelah Desa Saleman dan Desa Sawai, kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah. Karakteristik pantai berpasir putih, dengan ombak yang sangat kecil dan boleh dibilang sangat tenang. Keunikan yang dimiliki adalah kekayaan terumbu karang, ikan dan aneka ragam biota lautnya.

Akses menuju Pantai Ora, memang memerlukan waktu yang cukup lumayan, karena titik awalnya dari Ambon, terus harus naik kapal laut. Di pantai ini, kita bisa menginap di resor penginapan yang ada di atas permukaan perairan laut atau di pemukiman penduduk yang juga terapung di pantai.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Ora di Maluku Tengah

Pantai Kepa, pantai ini berada di Pulau Kepa, daerah Alor Kecil, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor. Daya tarik dari pantai ini, selain air laut nya yang biru jernih, pemandangan panorama di sini sangat indah, berupa hamparan bukit yang asri tanamannya, sehingga nampak hijau.

Kegiatan yang bisa dilakukan di Pantai Kepa, selain duduk santai sambil sunbathing, juga bisa snorkeling/diving dan berkeliling Pulau Kepa dengan menggunakan perahu. Kalau mau menginap, ada bungalow yang menawarkan beberapa tipe kamar, seperti pondok tradisional, bungalow standard dan bungalow eksekutif.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Kepa di Alor

Pantai Hatta, pantai ini berada di Pulau Hatta, yang merupakan desa di Kecamatan Kepulauan Banda, Kabupaten Maluku Tengah. Uniknya, nama pulau nya, diambil dari nama salah satu proklamator Indonesia, yakni Mohammad Hatta. Untuk bisa sampai di pantai ini, kita harus menggunakan perahu boat dari Banda Neira

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Hatta di Banda Neira

Pink Beach, pantai ini berada di Desa Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Merupakan salah satu pantai andalan dari wisata LOB di Labuan Bajo, keunikan pantai ini, sesuai dengan namanya, dimana hamparan pasir di pinggiran pantai nya berwarna merah muda.

Pantai ini, masuk ke dalam kawasan Taman Nasional Komod, tak pernah sepi dari kunjungan wisatawan. Alasan kenapa pantai ini bisa berwarna merah muda, karena pecahan cangkang kerang berwarna pink, terpecah menjadi butiran menyerupai pasir dan terbawa ke pesisir pantai.

Pantai Terindah di Indonesia
Pink Beach di Labuan Bajo

Pantai Kolbano, pantai ini berada di Desa Kolbano, Kecamatan Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan. Dengan menggunakan kendaraan bermotor, sekitar 3 jam dari Kota Kupang, untuk bisa sampai di pantai ini. Keunikan pantai ini adalah pantai yang tidak memiliki hamparan pasir putih maupun pasir hitam, melainkan batuan berbagai ukuran.

Hamparan batuan di pinggir pantai, memanjakan mata wisatawan yang berkunjung ke sana, dan ini juga menjadi mata pencaharian masyarakat setempat dengan penambangan secara manual. Salah satu ciri khas, yaitu ada batu mirip kepala singa berukuran raksasa, diberi nama Fatu Un.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Kolbano di Soe

Pantai Puru Kambera, pantai ini berada di Desa Mondu, Kecamatan Kanatang, Kabupaten Sumba Timur. Pantai dengan hamparan pasir putih dan rimbun nya pohon cemara di sepanjang pantai. Ombak di pantai ini, cukup tenang, dan tidak terlalu banyak wisatawan datang kesini, juga tidak ada perkampungan penduduk di sekitar kawasan pantai.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Puru Kambera di Sumba

Pantai Wayag, pantai ini berada di Waigeo Barat Daratan, Kabupaten Raja Ampat. Diumumkan sebagai lokasi pengasuhan dan pembesaran pari manta pertama di dunia. Pantai di pulau Wayag, dimana pulau ini juga merupakan ikon wisata pulau bahari di Kabupaten Raja Ampat.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Wayag di Raja Ampat

Pantai Ngurtafur, pantai yang berada di Pulau Woha, Kabupaten Maluku Tenggara. Ngurtafur sendiri terdiri dari 2 kata, Ngur artinya pasir dan tafur berarti timbul, jadi jika digabungkan namanya Pasir Timbul. Uniknya, pasir putih ini memanjang sekitar 2 kilometer, saat air laut surut.

Pantai ini juga punya keunikan, dimana jika kita beruntung, bisa bertemu dengan burung pelikan yang sedang singgah di pantai ini, juga kadang bisa melihat penyu belimbing, yang biasa disebut dengan nama Tabob, oleh warga sekitar.

Pantai Terindah di Indonesia
Pantai Ngurtafur di Maluku Tenggara

Jadi, inilah 10 pantai terindah di Indonesia versi aku, dan setiap pantai memiliki keunikan masing masing. Yuk, kapan kita mantai bareng?

SHARE
Previous articleHOUSE Sangkuriang Bandung
Next articleEdisi Pulang Kampung
Hidup adalah sebuah perjalanan. Sebuah perjalanan selalu memberikan makna yang mendalam. Percaya atau tidak, datang ke destinasi yang sama sekalipun, kalian akan selalu mendapatkan cerita yang berbeda. Jadi jangan pernah merasa bosan untuk melakukan perjalanan, terus melangkah dan bagikan pengalaman kalian kepada orang lain, layak nya aku seorang KoperTraveler

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here