Kutabex Beach Front Hotel

0
646
Kutabex Beach Front Hotel
Kutabex Beach Front Hotel

Kutabex Beach Front Hotel, pasti sudah banyak yang tahu hotel ini, karena lokasinya  sangat strategis, di Jalan Pantai Kuta. Jadi andai belum pernah menginappun, pastinya secara nggak sengaja pernah melihat tampilan depan bangunan dari hotel yang berdiri kokoh persis di depan Pantai Kuta.

Nah, karena kali ini aku mendapat kesempatan buat stay cation di Kutabex Beach Front Hotel, jadi pengen berbagi dengan kalian semua, supaya ada bayangan, kalau seandainya pengen menginap di sini. Pastinya dengan lokasi yang sangat strategis dan berada di pusat keramaian Kuta Beach, Kutabex Beach Front Hotel jadi dambaan para pelancong untuk menginap.

Kutabex Beach Front Hotel
Pintu masuk utama

Meskipun Kutabex Beach Front Hotel, termasuk hotel yang sangat ramai pengunjung, tapi layanan staff hotel di sini sangat baik dan ramah, terbukti pada saat proses check in di resepsion semuanya berjalan dengan cepat dan penjelasan mengenai fasilitas hotel, disampaikan dengan jelas.

Kutabex Beach Front Hotel
Meja Resepsionis

Area lobby, sangat luas dengan tempat duduk sofa yang sangat nyaman, bayangkan saja, karena aku flight pagi dan sampai di Kutabex Beach Front Hotel, belum waktu nya check in time, sehingga aku harus menunggu kamar dipersiapkan, meskipun tidak terlalu lama, aku sempat terlelap di kursi tersebut.

Kutabex Beach Front Hotel
Area Lobby

Kamar tidur di Kutabex Beach Front Hotel ada beberapa tipe, diantaranya Superior Room, Deluxe Room, Honeymoon Room dan Executive Room. Berhubung saat aku menginap adalah peak season karena public holiday, kamar yang bisa aku sampaikan di sini adalah tipe Superior Room.

Kamar dengan tempat tidur ukuran besar, dengan furniture yang nuansa coklat, tersedia meja kerja dan rak untuk meletakkan barang barang keperluan kita. Semua tipe kamar mempunyai individual AC, air hangat untuk mandi, LED TV dengan channel lokal dan internasional, kulkas mini, safe deposit box, mesin pembuat teh dan kopi.

Kamar mandi dengan ukuran nyaman, lengkap dengan wastafel, toilet dan standing shower. Amenities sudah disediakan juga oleh Kutabex Beach Front Hotel, sehingga kita tidak perlu repot untuk membawa perlengkapan mandi, jika memang terbiasa menggunakan sabun dan shampoo hotel.

Kutabex Beach Front Hotel
Tempat tidur ukuran besar
Kutabex Beach Front Hotel
Meja kerja
Kutabex Beach Front Hotel
Kamar mandi

Fasilitas tempat makan di Kutabex Beach Front Hotel, yang ada di lantai satu dengan view jalanan Pantai Kuta, diberi nama Kutabex Bar. Berkonsep ala Sport Bar & Resto, menyediakan fasilitas billiard dan variasi channel sport di televise layar lebar. Dan baru saja saat Piala Dunia 2018 berlangsung, Bar & Resto ini menjadi salah lokasi yang terpilih untuk menyiarkan secara langsung pertandingan tersebut.

Kutabex Beach Front Hotel
Kutabex Bar
Kutabex Beach Front Hotel
Resto and Bar
Kutabex Beach Front Hotel
Meja Billiard

Kutabex Bar mulai beroperasional dari jam 10 pagi sampai pukul 12 malam, melayani pengunjung yang hendak menikmati makan siang, makan malam dan “supper”. Pada malam hari ada sajian live music dengan variasi warna music setiap harinya dan hanya pada hari Kamis tidak ada performance.

Kutabex Beach Front Hotel
Tempat duduk dengan view ok

Aku menikmati makan siang dengan duduk persis menghadap jalanan pantai Kuta, Caesar Salad dan Chicken Steak jadi pilihan menu makan aku, ditambah minuman Segar Orange Juice sebagai pendamping, semakin lengkap dengan melihat orang lalu Lalang dan ramainya suasana Bali yang sebenarnya. Dan di balik pagar berdinding tembok, terdengar deburan ombak Pantai Kuta, meskipun tidak tampak secara keseluruhan, tapi aku masih bisa melihat garis pantai dari kejauhan.

Kutabex Beach Front Hotel
Caesar Salad
Kutabex Beach Front Hotel
Chicken Steak
Kutabex Beach Front Hotel
Pemandangan pantai depan hotel

Selain Kutabex Bar, ada satu lagi tempat makan yang menjadi fasilitas dari Kutabex Beach Front Hotel, yaitu Seven Bar, berada di lantai paling atas dari bangunan hotel dengan tempat makan yang sangat luas, dibagi menjadi dua bagian, area outdoor dan indoor, yang bisa jadi pilihan dari pengunjung. Di sini juga disediakan meja billiard, meskipun jumlahnya tidak sebanyak di bawah.

Kutabex Beach Front Hotel
Seven Bar & Resto
Kutabex Beach Front Hotel
Sarapan pagi di sini

Seven Bar, dibuka mulai dari pukul 07 pagi sampai jam 11 malam, sehingga layanan breakfast dari Kutabex Beach Front Hotel disajikan disini dengan ala buffee breakfast. Banyak menu yang bisa dicoba oleh pengunjung yang menginap, mulai dari menu makanan yang sudah jadi dan tinggal diambil sampai makanan yang harus dipesan terlebih dahulu dan live cooking di depan para pengunjung.

Kutabex Beach Front Hotel
Buffee Breakfast
Kutabex Beach Front Hotel
Banyak pilihan makanan
Kutabex Beach Front Hotel
Menu yang langsung dimasakin

Selain makanan berat, tentunya minuman segar ala juice juga disediakan, beserta kopi dan teh. Juga aneka roti, cake dan jajanan tradisional juga ada. Untuk makan pagi, dilayani sampai pukul 11 siang, jadi saat menginap, kita tidak perlu bangun terlalu pagi karena alasan harus sarapan pagi.

Kutabex Beach Front Hotel
Aneka minuman
Kutabex Beach Front Hotel
Roti dan cake

Yessss, inilah sarapan pagi aku, mulai dari buah, pancake, salad, menu utama, roti, telor mata sapi, dan bubur ayam. Kalau ditanya apakah semuanya akan habis, tentunya aku akan nikmati semuanya, karena seperti yang biasa aku sampaikan, bahwa sarapan sangat penting buat penunjang aktifitas kita seharian.

Kutabex Beach Front Hotel
Ini makan pagi aku

Fasilitas kolam renang jadi andalan dari Kutabex Beach Front Hotel, kolam renang yang selantai dengan The Seven Bar ini, berkonsep terbuka dan infinity pool. Oiya di lokasi ini juga dibuka untuk umum yang ingin menikmati afternoon tea, dengan harga yang sangat terjangkau.

Kutabex Beach Front Hotel
Fasilitas Kolam Renang
Kutabex Beach Front Hotel
Afternoon tea

The Seven Bar, juga menyajikan makanan menu internasional, dengan tambahan nilai plus, yaitu kita bisa menikmati makanan dengan duduk di pinggiran rooftop, yang secara langsung mendapatkan pemandangan sangat indah dari Pantai Kuta, selain itu juga boleh memesan minuman dari bar, sembari berbaring di sofa yang bisa dengan santai sambal tiduran.

Kutabex Beach Front Hotel
Seven Bar
Kutabex Beach Front Hotel
Tempat duduk favorit
Kutabex Beach Front Hotel
Santai sambil sun bathing

Sajian music kekinian dari DJ, menemani suasana menjelang senja, ini aku rasakan saat memesan makanan yang ada di The Seven Bar, memilih tempat duduk yang sangat strategis. Makanan yang disajikan sangat enak ditambah dengan alunan lagu yang bikin bergoyang. Benar benar suasana senja menjelang malam yang sempurna.

Kutabex Beach Front Hotel
Alunan musik di sore hari
Kutabex Beach Front Hotel
Prawn Salad
Kutabex Beach Front Hotel
Nasi goreng
Bebek sambal matah
Bebek sambal matah

The Seven Bar dari Kutabex Beach Front Hotel, merupakan tempat yang memang bikin aku baper alias bawa perasaan, bayangkan saja, saat cuaca cerah, kita bisa melihat sunset yang sempurna di pantai Kuta, lembayung senja seakan menyapa, dan tak hentinya bersyukur bisa menikmati keindahan alam.

Kutabex Beach Front Hotel
Sunset di malam hari

Wow…dengan semua yang telah aku sampaikan di atas, bisa kalian bayangkan betapa asiknya menginap di Kutabex Beach Front Hotel, apalagi semua juga pasti sudah tahu kalau sepanjang jalan Pantai Kuta, dikelilingi aktifitas yang menarik mulai shopping mal, tempat makan yang bervariasi, tempat main untuk anak anak, entertainment di malam hari, seperti salah satunya tempat makan yang persis di samping hotel ini. Jadi dengan menginap di Kutabex Beach Front Hotel benar benar akan mewarnai liburan kamu selama di Pulau Bali.

Kutabex Beach Front Hotel
Yoshinoya

Kutabex Beach Front Hotel

Jalan Pantai Kuta, Banjar Pande Mas, Kuta, Badung Regency, Bali 80361
Telepon: (0361) 3007077

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here